Bertemu YNL di Cianjur, Kang Emil: "Ketua Kadin Garut Gayanya Play Boy"


CIANJUR, JABARBICARA.COM-- Gubernur Jawa Barat, M. Ridwan Kamil dengan Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) kabupaten Garut, Yudi Nugraha Lasminingrat, dengan tidak terduga bertemu pada acara Musyawarah Daerah (Musda) Golkar ke X, berlangsung di Le Eminence Hotel, Puncak Ciloto, kabupaten Cianjur, Minggu (01/03/2020).

Keduanya langsung berkomunikasi, bahas pembangunan insfratruktur di Jawa Barat, khususnya di kabupaten Garut. Kang Emil sapaan akrab Ridwan Kamil, dengan gaya candanya dihadapan YNL yang terpantau awak media berucap ,“Ketua Kadin Garut gayanya Play Boy”.

“Ya, selamat ya kang Yudi Nugraha Lasminingrat menjabat Ketua Kadin Garut kapan makan-makannya. Ini Play Boynya Garut,” ujar kang Emil dengan nada bercanda.

Dikatakan Ridwan, Yudi Nugraha Lasminingrat, merupakan salah satu pengusaha muda di Jawa Barat yang memiliki inovasi dan gagasan yang sangat bagus bagi pembangunan di kabupaten Garut.

“Saya, kenal dengan Yudi Nugraha Lasminingrat sejak musim batu akik saat ada peringatan KAA, waktu itu saya masih menjabat sebagai Wali Kota Bandung. Kontribusinya bagi Jawa Barat sangat luar biasa, banyak perwakilan negara yang diberikan cenderamata batu akik panca warna,” ucapnya.

Sementara Ketua Kadin Kabupaten Garut, Yudi Nugraha Lasminingrat, mengatakan, sangat kaget di bilang Play Boynya Garut. “Ada-ada saja Pak Gub. Ya, memang banyak pengalaman menarik saat pertama bertemu dengan Gubernur Jawa Barat, saat penentuan cenderamata untuk KAA yang berlangsung di Bandung,” ucapnya.

Ia mengaku, banyak yang mesti di bahas bersama Gubernur Jawa Barat, terutama terkait pembangunan untuk kabupaten Garut. “Saya menjalin komunikasi baik dengan beliau, termasuk meminta nasihat dan masukan bagi para pengusaha yang ada di kabupaten Garut. Termasuk UKM yang menjadi salah satu bahasannya,” singkatnya. (Tim)

  • -

0 Komentar :

    Belum ada komentar.