Briliga Gelar Aksi Peduli Covid-19, Berikan APD ke RSUD Garut, dari Donasi Agen BRI Link


GARUT, JABARBICARA.COM-- Sebagai bentuk kepedulian kepada warga terdampak covid-19, BRI Link Kabupaten Garut menggelar aksi kemanusiaan dengan sasaran penerima manfaat pihak RSU dr. Slamet Garut, Selasa, (14/04/2020) 

Rombongan para Agen BRI Link se-Kabupaten Garut tersebut dipimpin langsung oleh Koordinator BRILIGA,  Pipih Sopiah, didampingi Teten dan Erwan. Rombongan  diterima oleh dr. Asep Saepulloh, Kepala Ruang Isolasi dan UGD RSU dr. Slamet Garut.

Dikatakan Pipih bahwa aksi kemanusiaan ini adalah dalam rangka berbagi kepedulian antar sesama warga masyarakat. 

"Kami para Agen BRI Link melakukan lelang amal di GWA BRI Link. Alhamdulilah direspon positif oleh para agen sehingga terkumpul donasi sebesar Rp. 10.480.000," Ungkapnya.

Pipih juga menjelaskan, bantuan dana tersebut dipergunakan untuk pembelian APD sebesar Rp.7.200.000; kaca mata google Rp.960.000; masker Rp.2.050.000; sarung tangan Rp.270.000. 

"Keseluruhan anggaran tersebut merupakan  sumbangan yang diterima dari para Agen BRI, yakni sejumlah Rp.10.480.000," jelasnya.

Untuk itu lanjut Pipih, pihaknya mengucapkan terimakasih kepada para agen yang telah menyisihkan sebagian rezekinya untuk aksi kemanusiaan Covid-19. 

"Kami sangat mengapresiasi ketulusan sekitar 90 orang Agen BRI. Terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semuanya yang tidak mungkin kami rincikan satu per satu. Semoga Allah SWT. membalas apa yang kita berikan dan semoga pandemi covid 19 cepat berlalu," harapnya. 

Sementara, seorang Agen BRI Link, Ar-Roja, Aep Saepudin, memberikan apresiasi atas upaya itu semua. Menurutnya, hal itu menunjukan rasa kebersamaan di antara para agen BRI Link se-Kabupaten Garut dalam berbagi guna meringankan beban korban sebagai dampak Covid-19. 

"Semoga kebaikan semuabya  dibalas oleh Allah SWT dengan yang lebih baik. Dengan kebersamaan pasti kita bisa." ujar Aep. (AS/TG)

  • -

0 Komentar :

    Belum ada komentar.