Giat Baksos Polri Peduli, Bantuan Sembako kepada Marbot / pengurus Masjid serentak di Cisurupan.


GARUT, JABARBICARA.COM-- Bertempat di Mesjid di Wilkum Polsek Cisurupan Polres Garut telah dilaksanakan Giat Baksos Polri Peduli berupa bantuan sembako kepada marbot / pengurus Mesjid serentak di Wilkum Polres Garut. Giat dilaksanakan oleh Kaposek Cisurupan beserta anggota dan Danramil/1115 Cisurupan Beserta anggota, Jumat (29/05/2020).

Selain itu giat dilaksanakan dalam rangka kesiapan penerapan tatanan kehidupan Normal Baru/New Normal pada percepatan penanganan pandemi Covid-19 Polsek Dan Forkopincam Cisurupan melaksanakan penegakan disiplin protokol kesehatan di pasar Cisurupan dengan tetap menghimbau warga untuk menggunakan masker cuci tangan dan jaga jarak.

Kapolsek Cisurupan AKP Tito Bintoro. SH di Dampingi Danramil 1115/Cisurupan dalam keterangan Pers nya seusai baksos di Kecamatan Sukaresmi dan Cisurupan mengatakan pihaknya menyambangi Marbot mesjid Agung Cisurupan untuk memberikan bantuan berupa sembako dalam rangka membantu kesusahan warga akibat dari pandemi saat ini.

Saat ini kita tengah menuju new normal, mudah-mudahan apa yang kami lakukan akan membantu semua pihak dalam menghadapi imbas Covid 19 serta kami menghimbau untuk terus melaksanakan penegakan disiplin protokol kesehatan agar semua selamat,” pungkasnya. (Hendar)

  • -

0 Komentar :

    Belum ada komentar.