H. Usep Saptono : Perusak NKRI Ekstrimisme Bukan Radikalisme.


Garut. JABARBICARA.COM--- Bertempat di GOR SMAN 1 Garut, Jumat (13/12/2019), digelar acara pembinaan untuk para Kepala SMA, SMK dan SLB Se-Kabupaten Garut oleh Wakil Gubernur Jabar, H. Uu Ruzhanul Ulum.

Usai acara, Kepala SMAN 16 saat diminta tanggapannya, Ia mengatakan kata Radikalisme menurut bahasa artinya cara berfikir sampai ke akar-akarnya.

"Saya rasa kurang tepat, istilah radikalisme yang sekarang ramai dibicarakan, saya lebih setuju dengan istilah Ektrimisme," ucapnya.

Diikatakannya, bahwa yang merongrong NKRI sejak berdiri sampai sekarang adalah kaum Ektrimis, bukan Radikalisme.

"Seperti Ektrimis Kiri (Komunis maupun Ektrimis Kanan (Agama). Tapi bukan dikhususkan pada salah satu agama. Apalagi dengan agama Islam yang rahmatan lil a'lamin," ungkapnya.

Menyoal tentang tentang peran Dewan Pendidikan yang baru-baru ini telah dilantik kepengurusannya oleh Bupati Garut, dimana ada 2 orang yang menjadi pengurus mewakili unsur SMA yaitu (H. Achdiat dan H. Gunawan), Ia menjawab, kami memandang bahwa peran dan fungsi dari DP sangat strategis, bisa berfungsi sebagai Badan Pendukung, Rekomendasi dan Pengawasan.

"Untuk itu saya berharap agar DP benar-benar bisa menjalankan fungsinya untuk mengawal penyelenggaraan pendidikan, khususnya di kabupaten Garut, karena kami menduga masih banyak para oportuniis/oknum-oknum pendidikan yang menyalaghgunakan anggaran pendidikan," pungkasnya. (Aep S/DSF)

  • -

0 Komentar :

    Belum ada komentar.