IWO Garut, Peringati HPN dengan Tasyakur bi Ni'mah


GARUT, JABARBICARA.COM- Dihadiri para pengurus dan anggota, serta undangan kehormatan dari anggota DPRD Garut farksi PKB, Iden Sambas, Ikatan Wartawan Online (IWO) Garut memperingati Hari Pers Nasional (HPN) dengan acara Tasyakur bi Ni'mah yang dilaksanakan di Kantor IWO jalan Otista Tarogong Kidul, Minggu, (09/02/2020).

Ketua IWO Garut, Robi Taufik Akbar, dalam sambutan mengatakan, peringatan HPN yang digelar dengan Tasyakur bi Ni'mah tersebut diharapkan melahirkan jiwa semangat wartawan IWO dalam berkiprah mencari serta membuat berita yang memberikan manfaat bagi khalayak.
"Kita bekerja secara sehat dan menjauhkan hoaks dalam berita kita," kata Robi.

Dipaparkan Robi, IWO Garut yang belum lama di deklarasikan di Hotel Bintang Redante Garut, telah banyak melakukan aktifitas berupa Bakti Kemanusian Jurnalis, di antaranya menyantuni bayi penderita hydrosefalus, anak tanpa anus bawaan, dan santunan sepatu, tas, dan seragam sekolah untuk siswa korban pembakaran sepatu oleh gurunya sendiri.
"Peringatan di sini sekarang hanya untuk sakralnya saja," ungkap Robi.

Anggota DPRD Kabupaten Garut dari fraksi PKB, Iden Sambas, menangapi positif serta sangat mengapresiasi keberadaan IWO Garut ini. Iden mengharapkan, dia dapat bekerja sama serta komukasi yang berkesinambungan dengan IWO.
"Tanpa wartawan, kami tidak akan ada apa-apanya," cetus Iden.

Tasyakur bi ni'mah sekaligus peringatan HPN ini ditutup dengan do'a yang dipimpin Iden Sambas sendiri. (T. Gempur)

  • -

0 Komentar :

    Belum ada komentar.