Januari, Penjaja Kue Yang Ingin Jadi Pengusaha Sukses.


GARUT, JABARBICARA.COM - Januari Yusuf Ibrahim (19), anak dari pasangan suami istri, Tedi Supriadi (59) dan Sriwinda (56), tercatat sebagai Mahasiswa Jurusan Pertanian di Universitas Garut (UNIGA) semester 2.

Saat ini Januari tinggal bersama kedua orangtuanya di Kampung Peer RT 03 RW 04, Desa Linggamukti, Kecamatan Sucinaraja, Garut, Jawa Barat.

Pemuda jangkung ini tak pernah merasa malu menenteng jualan nya menyusuri koridor dan tempat-tempat mahasiswa UNIGA berkumpul, ataupun di tempat lain dikala waktu memungkinkan baginya untuk mengais rejeki demi membantu orang tuanya membiayai kuliahnya.

Di saat crew jabarbicara.com, memanggilnya untuk mencoba penganan dan kue-kue yang dijajakannya, sambil ngobrol santai, Januari atau yang akrab disapa Janur ini mengutarakan motivasinya berjualan makanan tersebut.

“Saya bercita-cita menjadi pebisnis yang handal, dan itu dimulai dari sekarang, saya terus belajar bagaimana mengasah kemampuan di bidang itu," ucap Janur kepada jabarbicara.com, Kamis (27/02/2020).

Ia bercerita kalau dirinya berjualan kue dan penganan buatan ibunya tersebut sejak dari kelas 1 MTs hingga sekarang.

"Tidak ada kata lelah dan malu dalam kamus hidupnya. Demi cita-cita dan mimpi yang diidamkannya, saya akan berjuang agar bisa menjadi seorang pengusaha sukses," ungkapnya.

Saat ditanya alasan memilih Jurusan Pertanian, Ia menjelaskan, memilih Jurusan Pertanian karena melihat potensi di kampung saya yang hampir semuanya lahan pertanian.

"Tentu dengan menimba ilmu di kampus ini, berharap nantinya bisa diterapkan sehingga kampung yang saya tinggali bisa berkembang dan maju. Untuk itu saya ucapkan terima kasih UNIGA”, pungkasnya. (Moli)

  • -

0 Komentar :

    Belum ada komentar.