Kasus Covid-19 Terus Bertambah, Kapasitas Rumah Sakit di Tasikmalaya Terus Ditambah


TASIKMALAYA, JABARBICARA.COM-- Setiap hari kasus Covid-19 di Kota Tasikmalaya terus mengalami penambahan, dimana pada Jumat (09/07/2021), terdapat penambahan 202 kasus terkonfirmasi positif Covid-19

Kepala Dinas Kesehatan Kota Tasikmalaya, Uus Supangat kepada awak media mengatakan, pihaknya terus melakukan penambahan kapasitas ruang isolasi di rumah sakit. Sebab, tingkat keterisian tempat tidur (bed occupancy rate/BOR) rumah sakit untuk pasien Covid-19 di Kota Tasikmalaya terus meningkat.  

"Kita juga dapat laporan RS Yarsi menyiapkan kembali ruangan untuk isolasi," kata dia kepada awak media.

Menurut dia, di rumah sakit itu akan disiapkan sebayak 12 tempat tidur untuk pasien Covid-19. Meskipun tak banyak, penambahan itu akan membantu penanganan Covid-19 di Kota Tasikmalaya.

Selain itu, Uus mengatakan, pihaknya juga terus menindaklanjuti penggunaan RS Galunggung, yang notabene merupakan rumah sakit milik TNI, untuk dijadikan tempat isolasi pasien Covid-19. Menurut dia, penggunaan RS Galunggung untuk tempat isolasi tinggal menunggu tindak lanjut dari RSUD dr Soekardjo sebagai pengampunya. "Pelan-pelan kita tambah ruang isolasinya," kata dia.

Berdasarkan data Dinas Kesehatan Kota Tasikmalaya per Jumat, tingkat BOR rumah sakit untuk pasien Covid-19 mencapai 89,90 persen. Dari total 416 tempat tidur yang tersedia, 374 tempat tidur di antaranya sudah terisi. Sementara itu, total kasus aktif di Kota Tasikmalaya berjumlah 1.453 kasus. (Arf/Jb)

  • -

0 Komentar :

    Belum ada komentar.