Kata Ridwan Kamil, Indeks Covid-19 Turun, Konon karena Mudik Dilarang, PSBB Diketatkan


JABARBICARA.COM-- Setelah berbulan-bulan, tingkat penularan virus corona di Jawa Barat mulai mengalami penurunan.

Mengutip dari tayangan Kompas TV, Gubernur Provinsi Jawa Barat Ridwan Kamil, mengatakan saat ini tingkat kecepatan penularan virus corona di wilayahnya telah menurun sangat jauh. Keberhasilan ini bisa didapat setelah diterapkannya Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

Lebih lanjut, Ridwan Kamil mengatakan kecepatan penularan yang semula berada di indeks 3, kini sudah menurun di angka 0,86.

"Tingkat kecepatan virus yang sebelum PSBB itu ada di kecepatan indeks 3 untuk reproduksi Covid, sekarang sudah turun alhamdulillah di 0,86," ungkap Ridwan Kamil, Selasa (12/05/2020)."Jadi sudah turun jauh sekali," imbuhnya.

Ridwan pun mengatakan hal ini menunjukkan bahwa pergerakan warga sebelum PSBB membuat percepatan penularan sangat tinggi.

"Menandakan sebelum PSBB, karena banyak orang, pemudik belum dilarang, percepatan penularan sangat tinggi. Sekarang mudik dilarang, PSBB diketatkan, kita turun menjadi 0,86 indeksnya," ujar Ridwan. (tg)

  • -

0 Komentar :

    Belum ada komentar.