LSM GMBI KSM Sucinaraja dan Wanaraja Gelar Konsolidasi


GARUT,JABARBICARA.COM,- Organisasi Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Gerakan Masyarakat Bawah Indonesia (GMBI) Kelompok Swadaya Masyarakat ( KSM) Kecamatan Wanaraja mulai berbenah dan memperkuat kaderisasi dan kepengurusan hingga tingkat Desa, Dusun, RW hingga tingkat RT Se kecamatan Wanaraja dan Sucinaraja

Bertempat di Kampung Bebedahan Desa Wanamekar ,Jumat25/09/2020 Kader kader GMBI menggelar Rapat dan Konsolidasi dalam raangka memperkuat kaderisaai serta Membentuk kepengurusan Baru dari tingkat Desa, Dusun, RW hingga Tingkat RT Ujar Empi Ketua KSM LSM GMBI kecamatan Sucinaraja

Salah satu tujuan konsolidasi kami mengambil langkah-langkah penting dan strategis untuk mewujudkan cita-cita LSM GMBI papar Empi

Cita cita dalam kerangka Garis Besar Pokok Perjuangan Organisasi yang sesuai dengan Anggaran Dasar (AD) dan Anggaran Rumah Tangga(ART) Organisasi LSM GMBI.

Darman Ketua KSM LSM GMBI kecamatan Wanaraja Mengatakan kami organisasi yang berbentuk Lembaga Swadaya Masyarakat, yang tentunya memiliki tugas dan tanggung jawab yang lebih kompleks dan rumit untuk dapat menjangkau lebih luas ke seluruh aspek kebutuhan masyarakat , Hal tersebut tentunya lebih besar tanggung jawabnya sehingga dalam mengisi kepengurusan dalam organisasi harus tepat menempatkan para pengurus Sesuai dengan kapasitas serta kemampuan dalam mengelola organisasi kata Darman

LSM GMBI dibentuk untuk berpihak kepada kaum kaum Marginal di sekitar kita , kaum miskin yang tersingkir, tertindas dan sering diabaikan dalam pengambilan keputusan di tiap tingkatan.

Menjadikan kaum lemah sebagai teman dan sahabat , membantu kaum kaum lemah dalam memenuhi hak hak nya sebagai Warga Negara papar Darman.(RF/Jb)

  • -

0 Komentar :

    Belum ada komentar.