Mahasiswa New KKN Uniga ikut andil dalam Program Posyandu Desa Cidatar


GARUT, JABARBICARA.COM-- Kegiatan Posyandu di Desa Cidatar kini dibuka kembali setalah ditutup pada bulan Maret, April, Mei karena Pandemi Covid-19.

Pada bulan Agustus ini merupakan kegiatan Posyandu yang ke tiga bagi masyarakat Desa Cidatar, Masyarakat Desa Cidatar sangat antusias mengikuti kegiatan dan pemeriksaan balita mereka untuk meningkatkan daya kembang balita dan juga memeriksa pertumbuhan.

Kader Posyandu yang di pimpin langsung oleh Bu Nur melakukan edukasi dan juga melihat kondisi pertumbuhan dari balita serta juga mengevaluasi tumbuh kembang balita dari bulan ke bulan, agar mereka mendapatkan asupan gizi yang baik dan juga pertumbuhan yang baik pula, sehingga terhindar dari Stunting.

“Posyandu bukan hanya penimbangan berat badan, namun posyandu juga sebagai sarana memantau tumbuh kembang anak, dan mencegah juga dari stunting, supaya anak menjadi sehat dan berkembang dengan baik bagi pertumbuhannya”. Ungkap bu Nur

Selain itu juga Peserta New KKN Uniga dari Kelompok satu Desa Cidatar turut serta dalam melaksanakan kegiatan posyandu, uniknya mereka membawa balon bertemakan HUT RI untuk dibagikan kepada balita yang mengikuti kegiatan posyandu, hal ini bertujuan untuk menghibur anak-anak agar mereka senang dalam mengikuti posyandu tersebut.

Ahmad Mubin ketua kelompok New KKN Desa Cidatar menyebutkan, bahwa kegiatan ini dilakukan untuk upaya meningkatkan kesehatan dan juga tumbuh kembang anak di masa Pandemi Covid 19 ini, agar pertumbuhan mereka berjalan dengan baik dan asupan gizi pun terpenuhi

“Kita sebagai mahasiswa yang berperan aktif bagi masyarakat tentunya harus selalu mendukung dan membantu setiap program pemerintah khususnya dibidang kesehatan, karena kita sedang mengalami masa yang sulit yaitu di Pandemi Covid-19, maka sangat penting bagi masyarakat khususnya mereka yang mempunya balita untuk selalu rutin memeriksa kesehatan dan perkembangan di Posyandu ini” kata Mubin Rabu, (12/08/2020)

Selain itu juga Peserta New KKN tetap menerapkan Protokol Kesehatan seperti memberikan Hand Sanitizer dan juga selalu menjaga jarak, hal ini dilakukan sesuai dengan prosedur Covid-19. Harapannya agar dengan perjalannya kegiatan posyandu ini dapat menjadi sarana masyarakat dalam membentuk tumbuh kembang anak yang baik. (Fitri/Jb)

  • -

0 Komentar :

    Belum ada komentar.