Pangdam : Seluruh Jajaran Kodam III Siliwangi, Siap Mengantisipasi Terjadinya Bencana.


Garut. JABARBICARA.COM--- Pada tanggal 18 Desember 2019 mendatang, kita akan melaksanakan gelar apel kekuatan dalam rangka siaga bencana. Seperti kita ketahui bersama, bulan Desember sekarang ini sudah mulai turun hujan, artinya kita harus siap siap menghadapi bencana, baik itu bencana banjir, tsunami, longsor dan bencana lainnya.

Hal itu yang disampaikan Pangdam III/Siliwangi, Mayjen TNI Nugroho Budi Wiryanto, seusai menghadiri bakti sosial dalam rangka Hari Juang TNI AD ke-74 dan penutupan bakti TNI KKBPK Kesehatan Terpadu Kodam III/Siliwangi, yang berlangsung di alun alun Otista, Garut, Jawa Barat, Rabu (11/12/2019).

Dikatakan Pangdam, seluruh jajaran Kodam III/Siliwangi sudah siap mengantisipasi apabila ada bencana datang di wilayah teritorial masing masing.

"Baik ditingkat Korem, Kodim maupun Koramil jajaran Kodam III/Siliwangi," ucapnya.

Menyoal pengamanan libur hari Natal dan tahun baru, dengan lugas Pangdam III/Siliwangi mengatakan, dalam menghadapi libur Natal dan tahun baru, pihaknya sudah melaksanakan rapat di tingkat provinsi antara Kapolda dan Gubernur Jawa Barat.

"Tentunya kita sudah mengantisipasi hal itu, dan nanti akan ada gelar pasukan dalam rangka pengamanan libur Natal dan tahun baru," pungkasnya.

Dalam kesempatan bakti sosial tersebut, Pangdam III/Siliwangi membagikan 2.000 sembako untuk warga masyarakat Garut yang kurang mampu.

Selain pembagian Sembako, dilaksanakan pula kegiatan baksos lainnya, yakni donor darah, pelayanan kesehatan dan pelayanan Keluarga Berencana (KB). (DSF/Ik)

  • -

0 Komentar :

    Belum ada komentar.