Peduli Kaum Disabilitas, LSM BAIS Bagi Kapal


GARUT, JABARBICARA.COM--- LSM Barisan Anak Indonesia Satu (BAIS) kembali melakukan aksi sosial dengan memberikan Kaki Palsu (Kapal).

Melalui Korlap Disabilitas DIVBANKES LSM BAIS, Iwan Ridwan, Kaki Palsu (Kapal) itu diberikan kepada Gita Putri Melati Sukma. Penyerahan berlangsung di Lembur Kaler, Desa Haruman, Kecamatan Kadungora, Kabupaten Garut. Sabtu, (11/01/2020).

Dalam kegiatan itu, Iwan Ridwan, mengatakan, dia sendiri menggunakan kaki palsu. Dengan begitu dia merasakan bagaimana orang butuh kaki palsu.

"Saya sangat berempati terhadap penyandang disabilitas, terutama yang memiliki kekurangan fungsi kaki. Saya juga menyandangnya," ujar Iwan Ridwan kepada jabarbicara.com. Minggu (12/01/2.2.).

Iwan berharap, apa yang LSM BAIS berikan, dapat bermanfaat untuk penerima, Gita Putri Melati Sukma.

"Semoga pemberian ini dapat berguna untuk menjalankan aktifitas sehari-hari," harap Iwan.

Sementara itu, Gita mengatakan, dirinya merasa senang mendapat santunan kapal ini. Dia berharap dapat berjalan secara lancar dalam menggunakannya.

"Saya tidak menyangka ini terjadi. Terima kasih kepada LSM BAIS," ucap Gita.

Di tempat yang berbeda, saat dihubungi melalui saluran seluler, Ketua Umum DPP LSM BAIS, Asep Imam Susanto, mengatakan, kegiatan ini merupakan program kerja BAIS.

"Ini merupakan kerja ikhlas LSM BAIS," ungkapnya. (Toni G/Rf)

  • -

0 Komentar :

    Belum ada komentar.