Safari Ramadhan Wakil Gubernur Jawa Barat di Kota Sukabumi


JABARBICARA.ID — Wakil Gubernur Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum, melakukan kunjungan Safari Ramadhan 2019  ke Kota Sukabumi pada hari Senin 13 Mei 2019 bertempat di Masjid Agung Kota Sukabumi.

Dalam sambutanya Wakil Gubernur Jawa Barat menandaskan bahwa kegiatan Safari Ramadhan Provinsi Jawa Barat tahun 2019 salah satunya bertujuan untuk menjalin silaturahmi agar terbangun komunikasi yang baik antara Pemerintah Kota/Kabupaten dengan Pemerintah Provinsi. Jawa Barat memiliki tagline atau motto “ Jawa Barat Juara Lahir Batin “.

"Tagline ini memiliki makna harapan Pemerintah Provinsi Jawa Barat menjadi yang terbaik bukan hanya di tingkat Nasional dan tingkat Internasional dengan beberapa bidang andalan seperti bidang kesehatan, pendidikan,  dan teknologi", tandas UU.

Selain itu tagline ini bermakna, Pemerintah Provinsi Jawa Barat terus berusaha memenuhi kebutuhan sandang,pangan dan papan masyarakat Jawa barat.

Sementara itu Wali Kota Sukabumi, H. Achmad Fahmi, dalam sambutannya menyatakan dirinya menyambut baik program baru kunjungan Safari Ramadhan ini yang melengkapi program Tarawih Keliling Provinsi Jawa Barat yang sebelumnya telah berjalan.

Kedatangan Wakil Gubernur Jawa Barat ke Kota Sukabumi selain untuk bersilaturahmi, menurut Wali Kota, juga bermakna pembinaan Pemerintah Provinsi Jawa Barat kepada Pemerintah Kota/Kabupaten.

Pada kesempatan yang sama, Wakil Gubernur jawa barat didampingi oleh Wali Kota Sukabumi dan Wakil wali kota Sukabumi, menyerahkan santunan Baznas Provinsi Jawa Barat kepada 50 anak yatim piatu dan fakir Miskin dengan jumlah RP 12.500.000. Kemudian santunan 10 orang Santri Salafiyyah sebesar Rp. 5.000.000 dan sumbangan untuk Masjid Agung Kota Sukabumi sebesar Rp.2.500.000. (KkSb/Fn)

  • -

0 Komentar :

    Belum ada komentar.