Sebelumnya Kosgoro, kini DPP MKGR rekomendasikan Iman Alirahman Jadi Ketua DPD Golkar Garut


GARUT, JABARBICARA.COM-- Menyusul setelah Kosgoro, kini Ketua Umum DPP Ormas MKGR, H. Roem Kono, memberikan rekomendasi sekaligus mendukung mantan sekda Garut, Iman Alirahman, untuk maju dalam perebutan kursi DPD Golkar Garut.

"Dukungan terhadap Iman Alirahman, terus mengalir termasuk dari Ketua Umum DPP MKGR," ucap Agus Indra Arisandi, Minggu (12/07/2020).

Selain mendapatkan dukungan dari DPP MKGR, Iman Alirahman juga mendapatkan dukungan dari organisasi Orsamendia serta 26 Pengurus Kecamatan (PK) Golkar.

Agus menuturkan, Iman Alirahman merupakan kader partai Golkar, yang telah malang melintang serta ikut membesarkan partai. Terutama saat menjabat sebagai Camat Garut Kota. Yang mana suara partai Golkar naik sangat signifikan.

"Nama Iman Alirahman merupakan mantan birokrasi yang sangat berperan bagi kemajuan partai Golkar di Kabupaten Garut. Terutama pada saat Pilkada Garut, berani meninggalkan jabatan sebagai Sekda dan lebih menyelamatkan partai Golkar," ucapnya.

Agus menjelaskan, Orsamendia dan PK yang memberikan dukungan pada Iman Alirahman, sangat beralasan kuat. "PK sangat mengetahui bagaimana kepiawaian Iman Alirahman dalam menahkodai pemerintahan serta tidak menutup kemungkinan akan baik dalam memimpin partai," katanya.

"Partai Golkar harus mampu menjaring nama-nama calon ketua DPD. Terutama harus menempatkan orang yang bersih tidak berurusan dengan hukum," pungkasnya. (Iwo/Jb)

  • -

0 Komentar :

    Belum ada komentar.