SMPN 2 Samarang Gelar Khitanan Massal Dan Tasyakur Bi Ni'mah Tahfidz Al Quran juz 30


Garut,JABARBICARA.COM--- Untuk meningkatkan nilai keimanan dan ketaqwaan di kalangan pelajar, saat ini ada beberapa program yang wajib dilaksanakan oleh sekolah, diantaranya Sholat Dhuha dan Tahfidz Al Quran juz 30. Untuk program Sholat Dhuha, pihak sekolah melaksanakannya setiap hari, dimana para anak didik dan guru sebelum masuk jam belajar melakukan sholat dhuha terlebih dahulu.

Hal tersebut yang disampaikan Kepala SMPN 2 Samarang, Yuyu kepada jabarbicara.com saat diwawancarai disela acara khitanan massal yang berlangsung di kampus sekolah, Desa Sukakarya, Kecamatan Samarang, Garut, Jawa Barat, Jumat (29/11/2019).

Sehari sebelumnya, Kamis (28/11/2019), SMPN 2 Samarang menggelar Tasyakur Bi Ni'mah Tahfidz Al Quran juz 30.

"Ada 60 anak didik yang sudah Tahfidz Al Quran juz 30. Diharapkan tahun depan bisa bertambah," ucap Yuyu.

Menyoal khitanan massal, Yuyu mengatakan kegiatan ini merupakan program tahunan yang dilaksanakan oleh sekolah.

"Ada 21 anak yang dikhitan, dan gratis, tidak ada biaya sama sekali. Karena semua biaya khitanan massal ini sudah ditanggung oleh anak didik. Dimana mereka (anak didik) setiap harinya dengan rutin menyisihkan uang jajannya sejumlah Rp. 100," ujar Yuyu.

Ditambahkan Yuyu, tujuan dari khitanan massal ini yakni ingin berbagi dan menolong orangtua anak yang belum beruntung untuk mengkhitankan anaknya.

"Semoga apa yang telah dilakukan oleh anak didiknya, bisa meningkatkan rasa simpati dan empati terhadap sesama," pungkas Yuyu. (DSF/Ik)

  • -

0 Komentar :

    Belum ada komentar.