Gegara Tidak Responsif..!!, Terjadi Kegaduhan Para Investor Platform Urun Dana Santara


 JAKARTA, JABARBICARA.COM – Platform urun dana Santara akhir akhir ini menjadi pusat perhatian para investor di forum diskusi santara (telegram).

Santara merupakan platform urun dana untuk UMKM, yang sudah mendapatkan ijin OJK dan tercatat di KSEI, namun secara umum tidaklah seindah promo diawal berdirinya santara.

Pelayanan dan kontak santarapun tidak responsif, beberapa kali pelayanan melalui WA saja telat responnya, menurut salah satu investor yang mengeluh digroup forum diskusi Santara.

Platform Santara sebaiknya bertanggung jawab karena platform perantara urun dana yang mempertemukan para penerbit dan investor, ungkap Bapak Zayin sebagai investor disalah satu penerbit yaitu BJUT.

Keluhan yang lainnya di group telegram seperti ini “Keluhannya kita semua sama pak. Baik inves besar & kecil, sama-sama ngerasa ditipu Santara & para penerbit. Tapi mayoritas bisa dibilang, effort yg kita tempuh akan banyak lebih merugikan di waktu, biaya & energi para investor. Cuma kalau didiamkan saja, akan terus begini kelakuan Santara & penerbit, tidak jera”, ujar akun benama R.E.S.

Redaksi Mediakonomi.com pun sudah melakukan konfirmasi kepada pihak santara, baik melalui whatsapp dan email, namun belum ada jawaban sampai saat ini. (***/jabi) 


0 Komentar :

    Belum ada komentar.