Kasdam III/Slw Bersama Divisi Regional Perhutani Jabar Banten Tinjau Lokasi Yang Akan Digunakan Latihan Kodam III/Siliwangi


KAB.BANDUNG, JABARBICARA.COM- Kasdam III/Siliwangi Brigjen TNI Kunto Arief Wibowo bersama Divisi Regional Perhutani Jabar dan Banten meninjau lokasi daerah yang akan digunakan sebagai daerah latihan bagi Kodam III/Siliwangi. Lokasi daerah yang ditinjau berada di Ciwidey tepatnya di Kecamatan Rancabali Kabupaten Bandung, kemarin Selasa (20/04/2021).

Ikut serta dalam rombongan Kasdam tersebut diantaranya, Waasops, Waaster, Waaslog Kasdam III/Slw, Wakapendam III/Slw, Wakahubdam III/Slw, Wakapaldam III/Slw dan Wakabekangdam III/Slw.

Pada kesempatan tersebut Kasdam III/Siliwangi Brigjen TNI Kunto Arief Wibowo mengatakan, " lokasi yang dipinjamkan dari Perhutani akan dimanfaatkan Kodam III/Siliwangi sebagai daerah latihan bagi Prajurit Kodam III/Siliwangi untuk meningkatkan kemampuan tempur, baik Satpur maupun Satbanpur ".

Menurut Kasdam III/Slw," saya menilai bahwa lokasi ini sangat cocok untuk digunakan latihan, karena cuaca dan kontur wilayahnya sudah menyerupai dengan wilayah di daerah operasi ".

Masih menurut Kasdam III/Slw, saat ini masih dilaksanakan pemetaan lokasi dengan menggunakan drone untuk mengetahui lokasi dan batas yang nantinya akan dipinjamkan oleh Perhutani kepada Kodam III/Siliwangi ".

Namun demikiam kata Kasdam III/Siliwangi Brigjen TNI Kunto Arief Wibowo berharap, kedepan dengan adanya daerah latihan ini, para prajurit yang berlatih disini kemampuannya akan meningkat, begitupun satuan-satuan yang akan melaksanakan tugas di daerah operasi dapat menyesuaikan keadaan medan karena sudah berlatih dilokasi yang hampir sama dengan daerah-daerah operasi. (**/Jb)

  • -

0 Komentar :

    Belum ada komentar.