Pemdes Citeras Kecamatan Malangbong, Gelar Musdes Khusus Tetapkan SDGs


GARUT,JABARBICARA.COM-- Bertempat di Aula Pemerintah Desa Citeras Kecamatan Malangbong, Senin (05/07/2021). Pemerintah Desa Citeras kecamatan Malangbong menggelar acara Musyawarah Desa Khusus (Musdesus) untuk merampungkan tugas pendataan Sustainable Development Goals Desa (SDGs).

Dengan berakhirnya tugas pendataan tersebut, dilanjutkan dengan melaksanakan Musyawarah Desa Khusus (Musdesus) untuk penetapan hasil pendataan SDGs yang dihadiri Pendamping Desa serta PLD, BPD, Tim Relawan Pokja pendataan SDGs Desa, dan tokoh masyarakat.

Kades Citeras Cecep Aliansyah mengatakan, Pemerintah Desa Citeras Kecamatan Malangbong sangat mengapresiasi atas kinerja tim pokja Relawan SDGs yang melaksanakan dan sudah merampungkan tugas pendataan dengan baik. Itupun terbukti dengan kesungguhan tim dalam melakukan pendataan SDGs.

Kami pemerintah Desa Citeras mengucapkan terimakasih kepada Tim Pokja dan Relawan yang telah mensukseskan SDGs.

Untuk mensukseskan Program SDGs , Pemdes Citeras menurunkan 40 Relawan untuk melakukan pendataan dan mengalokasikan anggaran sebesar Rp 55.035.300.00.-

Di tempat yang sama, Ayi Buhori Ketua BPD Desa Citeras mengatakan, bahwa hasil pendataan SDGs cukup untuk bisa di buat referensi, hasil evaluasi cukup dan di anggap lengkap serta diterima, serta pendataan mencakup data yang di tentukan dalam SDGs.

Berdasarkan hasil musyawarah kami menetapkan hasil pendataan SDGs Desa Citeras tahun 2021, terima kasih atas kinerja Tim yang telah merampungkan hasil pendataan SDGs. (RF/JB)

  • -

0 Komentar :

    Belum ada komentar.