Yayasan Darutholibin Gelar Reuni Akbar Alumni MTs dan Ponpes Darutholibin serta Haol KH. A. Amin Bin KH. Ilyas Miftahul Ulum Ke 1


GARUT, JABARBICARA.COM-- Kegiatan reuni adalah wadah untuk menyambung kembali tali silaturahmi. Hal tersebut juga dilakukan oleh Alumni Ponpes / MTs Darutholibin yang menggelar Reuni Akbar bertempat di komplek Ponpes Darutolibin Cilemah Desa Cintaasih Kecamatan Samarang Kabupaten Garut, dengan tema "Membentuk Alumni Yang Berjiwa Solidaritas Bergerak Bersama Menuju Darutholibin Yang Maju", Minggu, (15/08/2021).

Kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Prof. Dr KH. Zaenal Abidin yang merupakan Guru Besar UIN Bandung yang didampingi oleh pengasuh ponpes Darutholibin beserta jajarannya.

"Ini bukan hanya kumpul temu kangen dan Halal Bil Halal, Reuni Akbar ini sekaligus Haol KH. A. Amin Bin KH. Ilyas Miftahul Ulum ke 1.

Acara tersebut dihadiri ratusan alumni dari semua angkatan dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat. Acara ini juga diramaikan pula dengan pertunjukan menyanyi lagu-lagu khas Darutholibin yang di tampilkan oleh para alumni.

Ketua Pelaksana Drs. KH. Sayud S. Abdul Aziz (poto: Jabi)

Kegiatan tersebut di inisiasi oleh Drs. KH. Sayud S. Abdul Aziz yang merupakan Alumni Ponpes /MTs Darutholibin. Dalam Sambutan dirinya menyampaikan bahwa kegiatan Reuni Akbar ini merupakan salah satu wujud peduli terhadap alumni-alumni ponpes/MTs Darutholibin yang ingin bernostalgia dengan rekan-rekan semasa di almamater tercinta ini.

" Acara ini merupakan rangkaian Ponpes/MTs Darutholibin yang ke 1 guna mempererat tali silaturahmi sesama alumni”, jelasnya.

Ustad Aceng Zamaksari S.Pd, M.Pd selaku kepala Sekolah MTs Darutholibin (poto: Jabi)

Sementara Ustad Aceng Zamaksari S.Pd, M.Pd selaku kepala Sekolah MTs Darutholibin menyatakan alhamdulillah acara Reuni Akbar ini telah sukses di gelar dan mengharukan sangat terkesan antusias dari semua angkatan.

" hal tersebut guna untuk menambah kecintaan terhadap almamater tercinta ini. Semoga dengan diadakan acara ini bisa
membangun lembaga yang lebih baik secara kuwalitas dan kwantitas lebih maju." pungkasnya. (Zenal/Jabi)

  • -

0 Komentar :

    Belum ada komentar.