20 tahun tak tersentuh Bantuan Pemerintah, kondisi bangunan SDN 2 Karangsari Pangatikan- Garut menghawatirkan.


GARUT, JABARBICARA.COM-- Selama 20 tahun tak tersentuh pemerintah, kondisi bangunan SDN 2 Karangsari Kecamatan Pangatikan Kabupaten Garut menghawatirkan.

Terpantau kondisi bangunan tembok melepuh dan atap sudah lapuk hingga bolong. Tak hanya itu, kayu atap sudah lapuk akibat di makan usia dan dikhawatirkan roboh.

Ketua Komite SDN 2 Karangsari, Ica Tandani, mengatakan sekolah terlihat baik dari luar karena di cat, namun kondisi di dalam dan belakang sangat menghawatirkan.

Ketua Komite SDN 2 Karangsari, Ica Tandani, (Fitri/Jb)

“pernah menerima bantuan namun 20 tahun kebelakang, untuk meningkatkan mutu pendidikan di butuhkan sarana dan prasarana yang memadai,” ucapnya, Selasa (25/08/2020) di kantor SDN 2 Karangsari.

Dikatakannya, jumlah siswa di SD tersebut sebanyak 155 siswa dan berdiri sejak 1979. Pihak sekolah berupaya semaksimal mungkin untuk memperbaiki sekolah dengan kemampuannya tanpa sepeserpun memungut dari orang tua siswa.

“Akibat bangunan yang rusak, jumlah siswa pun menurun,” tandasnya.

Diketahui ruang belajar yang rusak yaitu 5 ruang, kantor dan ruang guru. (Fitri/Jb)

  • -

0 Komentar :

    Belum ada komentar.