Pangdam III/Siliwangi Berikan Penghargaan Kepada Kodim 0611/Garut dan Koramil 1103/Wanaraja


Garut. JABARBICARA.COM--- Dalam acara Bakti Sosial Hari Juang TNI AD ke-74 dan penutupan Bakti TNI Kependudukan, Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga (KKBPK) Kesehatan Terpadu Kodam III/Siliwangi tahun 2019 yang berlangsung di Kabupaten Garut, Kodim 0611/Garut menerima penghargaan sebagai juara umum dan berhak menerima piala bergilir Pangdam III/Siliwangi.

Bertempat di alun alun Otista, Garut, Jawa Barat, Rabu (11/12/2019), piala bergilir tersebut diserahkan langsung Pangdam III/Siliwangi, Mayjen TNI Nugroho Budi Wiryanto, S.I.P., M.M., Q.I.A kepada Dandim 0611/Garut, Letkol Inf Erwin Agung T.W.A., S.T., M.Tr.(Han).

Dandim 0611/Garut menerima piala bergilir dari Pangdam III/ Siliwangi (Poto: JabarBicara/DSF)

Sementara pemenang di tingkat Koramil berhasil diraih oleh Koramil 1103/Wanaraja sebagai juara pertama. Dalam kesempatan tersebut, Pangdam III/Siliwangi juga menyerahkan piala kepada Danramil 1103/Wanaraja, Kapten Inf Enjang.

Kepada sejumlah awak media, Kamis (12/12/2019) Dandim menjelaskan pencapaian ini merupakan hasil dari sinergitas antara jajaran TNI, Polri, Pemerintah Daerah dan Masyarakat Garut.

Danramil 1103/ Wanaraja menerima penghargaan dari Pangdam III/ Siliwangi (Poto: JabarBicara/DSF)

Dikatakan Dandim, pada dasarnya kami bekerja bukan untuk menjadi juara, tetapi ini merupakan tanggungjawab kami untuk menyukseskan program pemerintah yakni program Keluarga Berencana (KB)," ucapnya.

"Dalam pelaksanaannya, pihaknya menyiapkan pendampingan terhadap kader kader KB sampai ke tingkat desa melalui seluruh Babinsa jajaran Kodim 0611/Garut," ucapnya.

Terpisah, Danramil 1103/Wanaraja, Kapten Inf Enjang mengatakan raihan prestasi ini tidak terlepas dari bimbingan dan petunjuk Dandim 0611/Garut.

"Untuk itu, kepada Letkol Inf Erwin Agung T.W.A., S.T., M.Tr.(Han), kami ucapkan banyak terimakasih," ungkap Danramil.

"Dengan pencapaian ini diharapkan kedepannya kinerja jajaran Koramil 1103/Wanaraja bisa lebih ditingkatkan lagi terutama dalam mendukung program pemerintah," pungkasnya. (DSF/Ik)

  • -

0 Komentar :

    Belum ada komentar.