Perebutkan Piala Bergilir Ketum PSSI, Festival Sepakbola Usia Dini Garuda Emas akan Digelar di Wira Dadaha Tasikmalaya


TASIKMALAYA, JABARBICARA.COM--
Ketua Panitia Penyelenggara Festival Sepakbola Garuda Emas, Damme, didamping Ketua Dewan Pembina Garuda Emas, Irjen Pol (Purn.) DR. H Anton Charliyan M.P.K.N, telah bertemu dengan Ketua Umum PSSI, Komjen pol (Purn.) DR. H M Iriawan, S.H. MH, di Tasikmalaya, dalam kaitannya untuk meminta restu dan arahan dalam rangka penyelengaraan Festival Sepakbola Usia dini. Rabu (20/04/2022)

Disebutkan, festival sepakbola usia dini tersebut adalah KU 10 dan KU 12 se-Pulau Jawa dalam rangka mengisi hari libur anak sekolah SD dan SMP.

Adapun turnamen tersebut dinamai FESTIVAL SEPAK BOLA GARUDA EMAS PARAHYANGAN CUP 1 2022, yang akan diikuti oleh Club - Club terbaik dari setiap provinsi di seluruh Pulau Jawa.

Disebutkan pula, dalam Penyelengaraan festival tersebut, fasilitas akomodasi disediakan gratis oleh Panitia, Khususnya untuk peserta tim undangan yang berdomisili di luar Priangan Timur.

"Alhamdulillah Ketua Umum PSSI telah memberikan restunya dan menyetujui jadwal penyelenggaraannya Insyaallah dijadwalkan pada 11-12 Juni 2022 di Stadion Wira Dadaha Kota Tasikmalaya Jawa Barat," ujar Damme.

Ketua umum PSSI, M Iriawan, juga menyampaikan, pihaknya yang akan membuka langsung festival tersebut.

"Insyaallah saya yang akan membuka secara resmi Festival Sepakbola Usia Dini Garuda Emas ke 1 ini, yang sekaligus memperebutkan Piala Bergilir Ketua Umum PSSI," kata M Irawan.

Ditambahkan mantan Kapolda Metrojaya tersebut, dengan adanya festival tersebut pihaknya berharap bibit pemain unggul akan lahir.

"Diharapkan dengan adanya festival sepakbola usia dini ini, bisa Melahirkan dan mendeteksi bibit-bibit pemain unggul sedini mungkin," ujar dia.

Terkait itu, lanjut dia, setiap tim juara, pemain terbaik, dan top skor berhak mendapatkan hadiah uang pembinaan berikut medali, Piagam dan Plakat.

Selain itu, sebagai kabar baik bagi para peserta bahwa turnamen tersebut akan dihadiri tim pemandu bakat dari PSSI sesuai instruksi Ketua umum PSSI.

Begitu juga untuk teknis pelaksanaan dan wasit berada di bawah koordinasi Asprov PSSI Jawa Barat.

"Selamat berkompetisi untuk para peserta sepakbola usia dini. Semoga Festival Garuda Emas Parahyangan ini sejalan dengan tujuan penyelengaraan turnamen sebagaimana dicanangkan," ungkap M Irawan.

Sementara itu, Ketua Dewan Pembina Garuda Emas, Abah Anton Charliyan, menyampaikan terkait latar belakang dan tujuan festival sepakbola usia dini tersebut.

"Festival Sepakbola Usia Dini Garuda Emas ini digelar dalam rangka, pertama untuk membudayakan rasa cinta terhadap sepakbola sejak usia kanak-kanak," ungkap Abah Anton.

Dan yang kedua, lanjut dia, agar bisa menjaring serta melahirkan para calon pemain berbakat yang bersekala, baik Nasional maupun International dari usia sedini mungkin.

"Merekalah sebagai cikal bakal pemain Indonesia di masa yang akan datang," tandas Abah Anton kepada awak media pasca pertemuan dengan Ketum PSSI tersebut. (Ed. Toni G/Jabi)

  • -

0 Komentar :

    Belum ada komentar.