Ratusan Warga Cogreg Antusias Ikuti Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW


Garut,JABARBICARA.COM--- Bertempat di halaman/ komplek Masjid Jami Al-Ihsan kp. Cogreg RT. 01 RW.03 desa Tanjungsari kecamatan Karangpawitan, antusias menikmati kemeriahan rangkaian acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1441 Hijriah / Tahun 2019. Sabtu (23/11/2019)

Ratusan warga mulai anak anak hingga sesepuh dan tokoh masyarakat nampak menikmati penampilan berbagai kebolehan dalam Pentas Seni Islami yang di gelar panitia.

Hilman Zulfikar, ST Ketua Panitia Acara kepada jabarbicara.com, mengatakan sangat bersyukur  DKM Masjid Al-Ihsan beserta keluarga besar yang ada di ke lingkungan Rukun Warga 03 kampung Cogreg desa Tanjungsari kecamatan Karangpawitan, beserta para pemuda mampu menyelenggarakan suatu kegiatan peringatan hari besar Islam yaitu memperingati Maulid Nabi sesuai dengan tema yang kami usung yaitu “Meneladani akhlak Rasul dan implementasinya diIkehidupan sehari hari.

Kegiatan ini juga sebagai momentum dakwah islamiyah yang rahmatan lil alamin untuk mewujudkan Ukhuwah Islamiyah Ukhuwah Wathaniyah dan Ukhuwah Insaniyah kata Hilman

Hilman menambahkan, kegiatan ini dilaksanakan dalam dua hari ini, dan hari ini penutupan atau puncak acara dan di isi dengan Tablig Akbar, ujarnya.

“Kegiatan yang kami gelar tiada lain untuk memberikan motivasi kepada anak-anak muda sejauh mana kita dapat mengikuti meneladani bagaimana Rasulullah SAW dalam keseharian kehidupannya. Adapun rangkaian acara yang telah kamu laksanakan yaitu penampilan Seni Islami anak-anak, dalam hal ini untuk menguji mentalnya dan hafalan-hafalan. berikut berbagai  perlombaan-perlombaan yang dilaksanakan,” kata Hilman

Sementara untuk acara Tablig Akbar di isi oleh Ustaz Agus Kurniawan, ST seorang Dai Muda yang biasa di sapa Abah Agus, merupakan sosok yang tak asing lagi khusunya bagi para pasien yang di rawat di RSU Nurhayati.

Setiap hari Ustadz Agus Kurniawan ST selalu menyambagi para pasien yang di rawat di RS Nurhayati. Dia mendoakan setiap pasien di tiap ruangan rawat inap.

Ustazd Agus Kurniawan ST dinpercaya pihak RS selaku petugas Kerohanian.

Agus Kurniawan ST juga tercatat Aktif di pengurus Cabang Lembaga Dakwah Nahdatul Ulama kabupaten Garut (PCLDNU) Garut.

Agus Kurniawan juga aktif sebagai pengurus Kelompok Sadar Keamanan dan Ketertibam Masyarakat (POKDAR KAMTIBMAS) Polsek Tarogong Kaler

Kemampuan Ustadz Agus dalam berdakwah tak lepas dari latar belakang pendidikan, mengenyam Pendidikan formal. S1 Institut Sains dan Teknologi Al-Kamal Jakarta, Alumni Ponpes Najahan Sipon Bayongbong dan Ponpes Al- Muawanah Sarohan Bayongbong.

Agus Kurniawan juga tercatat sebagai Ketua Yayasan Ponpes Nurabidin Sukaresmi Garut.

Dalam dakwahnya, beliau memaparkan keistimewaan keistimewaan Rasul dari keluarga untuk bangsa, serta ajakan agar umat memperkuat Ukhwah Nahdliyah, Ukhwah Islamiah, Ukhwah Watoniah dan Ukhwah Insaniah. (Ridwan F/Ik)

  • -

0 Komentar :

    Belum ada komentar.