Ulah Oknum Wartawan Membuat Kepala Sekolah Merasa Terhina


GARUT, JABARBICARA.COM--- Seorang oknum wartawan datang dengan tidak beretika. Mereka datang ke sekolah untuk mengajak jalan-jalan. Kamis, (09/01/2020).

Peristiwa pelecehan seorang oknum wartawan dialami Kepala sekolah Wanakerta III yang beralamat di Kp. Babakan Cau desa Wanakerta kecamatan Cibatu Garut, Ida.

Menurut Ida, oknum wartawan tersebut merupakan warga Garut, namun wilayah kerjanya di Tasikmalaya.

"Oknum tersebut datang kesekolah awalnya niat baik, namun lama kelamaan mengajak jalan- jalan ," ungkap Ida.

Lanjut Ida, dia kaget dengan sikap oknum wartawan tersebut; melakukan pelecehan terhadap profesi guru. Seharusnya mereka memiliki etika jika datang, apalagi ini merupakan rumah didik anak-anak.

"Kami sangat terhina dengan sikap oknum wartawan telah merayu mengajak jalan-jalan. Dan kami disekolah merasa terganggu dengan kedatangan oknum wartawan itu. Kami hingga menangis karena merasa takut," papar Ida.

Ida tambahkan bahwa oknum wartawan tersebut dari salah satu media cetak atau Surat Kabar MJ biro Tasikmalaya, berinisial AS.

Menanggapi peristiwa itu, Dadang, suami Ida yang kini menjabat ketua PGRI Cibatu, merasa geram atas prilaku oknum wartawan yang mengajak istrinya jalan- jalan.

Menurut Dadang, seharusnya selaku jurnalis bersikap sopan dan bertata krama, sesuai dengan kaidah etika jurnalis.

Dengan adanya oknum wartawan tersebut, akan merusak citra profesi wartawan yang memiliki kode etik jurnalistik," pungkas Dadang. (Toni G)

  • -

0 Komentar :

    Belum ada komentar.