Bupati Garut Buka Acara Festival Vokal Grup Antar SKPD, Kecamatan, dan BUMD


[Pembukaan Festival Vokal Grup antar SKPD, Kecamatan dan BUMD di Gedung Pendopo Garut, Jalan Kiansantang, Kec. Garut Kota, Kab. Garut, Jumat (10/2/2023). (Foto: Dskmf)]

GARUT, JABARBICARA.COM -- Bupati Garut, Rudy Gunawan membuka resmi Festival Vokal Grup antar Satuan Kerja Pemerintah Daerah (SKPD), Kecamatan dan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD), dengan mengusung tema "Aktualisasi Diri Dalam Berkesenian, Menguatkan Daya Kreativitas, Inovasi, serta Kerjasama dan Kebersamaan Antar Pegawai",  di Gedung Pendopo Garut, Jumat (10/02/2023). 

Festival Vokal Grup ini diawali penampilan duet maut Bupati Garut, Rudy Gunawan dengan Ketua Himpunan Artis, Penyanyi, dan Musisi Indonesia (HAPMI) Jawa Barat, Gunawan Sumadikara membawakan lagu Fatwa Pujangga yang dipopulerkan Victor Hutabarat.

IMG-20230210-WA0110.jpg

Bupati Garut, Rudy Gunawan mengungkapkan, _tagline_ dari Hari Jadi Garut adalah kontes berprestasi, bergembira, dan berempati. Ia  berharap dengan diadakannya kegiatan festival olah vokal bisa membangkitkan emosi para peserta yang tertunda sehingga perasaannya dapat lebih _fresh_.

IMG-20230210-WA0116.jpg

"Saya berharap, kegiatan ini bisa membangkitkan emosi kita yang tertunda atau emosi kita yang kesel yang apa dengan bernyanyi, katanya kita lebih lega, lebih fresh, lebih objektif, dan yang penting adalah awet muda," ungkapnya. 

Sementara itu, Asisten Daerah III Bidang Prekonomian dan Pembangunan Setda Garut, Teti Sarifeni mengungkapkan, rangkaian peringatan Hari Jadi ke-210 Kabupaten Garut  tahun 2023, dimulai dengan digelarnya Festival Vokal Grup antar SKPD, Kecamatan, dan BUMD. 

Menurut Teti Sarifeni, pelaksanaan penyisihan Festival Vokal Grup ini akan dilaksanakan pada tanggal 10-11 Februari 2023, dan finalnya sendiri akan dilaksanakan pada tanggal 13 Februari mendatang,diikuti 39 SKPD, dan 8 Perwakilan Kecamatan serta BUMD.

Melalui festival ini,  ia berharap, terlaksana sesuai dengan tema, dengan lomba tersebut ASN bisa mengekspresikan diri supaya ke depannya lebih memiliki jiwa korsa, terbangun kerjasamanya, juga fokus dalam pekerjaannya. 

"Dengan kita bereksplorasi gitu ya, kita total apa, meluapkan kesenangan kita dalam berkesenian itu tentunya kedepannya lebih akan lebih bagus lagi gitu," lanjutnya. (**/jabi) 


0 Komentar :

    Belum ada komentar.